Saat ini dimana era Disrupsi semakin merambah dalam perbagai aspek teknologi dan juga dunia bisnis, maka Kaizen atau Continuous Improvement merupakan vitamin* yang baik untuk mencegah terjangkitnya penyakit comfort zone yang membuat terlenanya suatu perusahaan.
Sejak Masaaki Imai meluncurkan buku Kaizen: kunci kesuksesan kompetitif Jepang tahun 1986, PT Avesta Continental Pack sekitar satu dekade setelahnya sudah mulai menerapkan konsep-konsepnya dengan istilah Gugus Kendali Mutu (GKM) yang diwujudkan dalam satu bagian aktivitas perusahaan. Tahun 2000 PT Avesta bahkan mulai mengirimkan kontingennya pada salah satu ajang Konvensi Continuous Improvement dimana ada beberapa perusahaan lain yang ikut bergabung.
Continuous Improvement (Conim) PT Avesta Continental Pack sampai saat ini masih terus lestari. Manajemen memiliki mind set bahwa dengan Conim ini tercipta Benefit dan behavior yang memberikan nilai tambah pada perusahaan. Benefit; meningkatkan kualitas produk dan menaikan efisiensi serta produktivitas yang pada akhirnya meingkatkan kepuasan dan kepercayaan pelanggan. Behavior; meningkatkan pola berpikir analitik pada karyawan dan menciptakan budaya kerja yang aktif.
*vitamin P, D, C, A; Plan-Do-Check-Action